Kamis, 31 Maret 2011

Embriologi Al-Qur'an ; Tanggapan Tentang Terbentuknya Jaringan

Dalam sebuah situs yang secara terang-terangan insulting Islam disebutkan bahwa :”Quran mengatakan bahwa gumpalan darah kemudian menjadi tulang dan kemudian Tuhan membungkus tulang dengan daging (QS 23:13-14). Adalah suatu fakta ilmiah bahwa jaringan terbentuk lebih dulu, dan tulang tumbuh sesaat kemudian, dan terus bertambah kuat (dengan membangun kalsium) bertahun-tahun setelah kelahiran. Oleh sebab itu, ini sudah jelas adalah satu dari banyak ketidak cermatan ilmiah Al Quran”[/b]

Hingga akhir-akhir ini para ahli embriologi beranggapan bahwa tulang dan otot dalam embrio terbentuk secara bersamaan karenanya sejak lama QS 23:13-14 dinyatakan bertentangan dengan ilmu pengetahuan, namun penelitian canggih dengan mikroskop yang dilakukan dengan menggunakan teknologi baru telah mengungkap bahwa pernyataan Al Quran adalah benar kata demi katanya. Penelitian ditingkat mikroskopis ini menunjukkan bahwa perkembangan dalam rahim ibu terjadi dengan cara persis seperti yang digambarkan dalam ayat tersebut.

Pertama : jaringan tulang rawan embrio mulai mengeras, kemudian sel-sel otot yang terpilih dari jaringan di sekitar tulang-tulang bergabung dan membungkus tulang-tulang ini. Peristiwa ini digambarkan dalam terbitan ilmiah dengan kalimat berikut :”Dalam minggu ketujuh rangka mulai tersebar ke seluruh tubuh dan tulang belulang mencapai bentuknya yang kita kenal. Pada akhir minggu ketujuh dan selama minggu kedelapan otot-otot menempati posisinya disekeliling bentukan tulang” (Moore,

Developing Human, cetakan ke 6, 1998)

Sekarang mari kita bandingakan pernyataan More dalam “Developing Human” dengan apa yang diterangkan Al Quran seperti penjelasan Dr. Omar Abdul Rehman dan Dr. Keith Moore – seorang Dr ahli anatomi) sebagai berikut :
Nutfah (QS Qiyaamah 37) “Bukankah ia dahulu berasal dari sel sperma dan air mani yang dipancarkan”. (QS Mu’minun 13) “Kemudian kami simpan sel sperma dan air mani itu kedalam tempat yang kokoh (rahim)”.
Alaqah (QS Qiyaamah 38) “Kemudian sperma dan air mani itu menjadi segumpal darah (berbentuk seperti lintah)”. (QS Mu’minun 14) “Kemudian sperma dan air mani itu Kamijadikan segumpal darah (berbentuk seperti lintah)”
Mudghah (QS Infithaar 7) [/b][/i]“Allah yang telah menciptakan kamu lalu.....,[/i][/b] (QS Qiyaamah 38) “Allah yang telah menciptakan kamu...,(QS Mu’minun 14) “Kemudian kami jadikan segumpal darah itu (berbentuk seperti lintah) kami jadikan segumpal daging (Mudghah)....
Izam (QS Infithaar 7) “........menyempurnakan kejadianmu, (QS Qiyaamah 38) “...Allah menciptakannya dan menyempurnakannya“, (QS Mu’minun 14) “......dan segumpal daging (Mudghah) itu kami jadikan tulang belulang(Izam)
Lahm (QS Infithaar 8) “......dan membentuk tubuhmu sesuai dengan yang Dia kehendaki, (QS Qiyamaah 38) “....lalu Allah menyempurnakannya, (QS Mu’minun 14) “....kemudian kami bungkus tulang belulang itu dengan daging (lahm : otot daging)
Nash’ah (QS Infithaar 8) “....Dia menyusun tubuh-tubuhmu, (QS Qiyamah 39) “ .. Allah menjadikannya sepasang laki-laki dan perempuan“, (QS Mu’minun 14) “...Kami jadikan makhluk yang berbentuk lain.....
Pernyataan More dalam Developing Human persis seperti tahapan [b]Izam dan Lahm[/b seperi yang dijelaskan oleh Dr. Omar Abdul Rehman. Nah sekarang terbukti siapa yang tidak cermat?!. seorang yang berakal sehat tentunya harus lebih percaya terhadap hasil penelitian ilmiah bukan ?!
Refrerensi :
1. Encyclopaedia Britannica 2002
2. Al Quran DISBINTALAD 1990
3. Keajaiban Penciptaan Manusia – Harun Yahya 2003
4. Embryology and Human Creation between Quran & Science - Dr. Sharif Kaf Al-Ghazal, August 2004
5. Does the Qur’an Plagiarise Ancient Greek Embryology? A Review Presented by Dr. Omar Abdul Rehman
6. A Scientist's Interpretation of References to Embryology in the Qur'an, Keith L. Moore, Phd., F.I.A.C, The Department of Anatomy, University of Toronto, Canada, 1986
7. Developing Human, cetakan ke 6 1998 oleh Moore, Keith L. Moore, Phd., F.I.A.C, The Department of Anatomy, University of Toronto, Canada, 1986

Tidak ada komentar:

Posting Komentar